Lomba Membuat Blog

Posted by ia3team | Posted in | Posted on 06.54

Selain acara-acara yang telah disebutkan one by one pada posting sebelumnya, kegiatan yang tidka kalah menarik adalah lomba membuat blog bagi siswa. Tiap kelas diwajibkan membuat blog minimal satu blog. Sehubungan dengan hal itu, ia3team pun mempersembahkan sebuah blog yang digarap oleh Bagas, Mirta, Abid, Dida, Gandha, dan teman2 lain yang tidak bisa disebutkan satu per satu namanya dengan alamat http://ia3team.blogspot.com.

Awalnya blog ini sudah dibuat sejak bulan September lalu. Tidak menyangka kalau ada lomba blog kelas, jadi kami ikut sertakan blog ini sebagai peserta lomba, hehehehe. Dengan mengandalkan hotspot sekolah dan koneksi local blog ini pun digarap. Diluar jam sekolah pun, penggarapan blog tetap berlangsung. Biasanya kalau diluar jam sekolah, hotspot yang diandalkan adalah hotspot Jardiknas yang berada di dekat kantor Depdiknas Rembang. Bahkan suatu ketika pernah penggarapan blog dilakukan disekolah pada malam hari. Waktu itu, Abid, hanya coba2 connect lewat hotspot sekolah, eee kalau2 hotspotnya nyala kan bisa dicicil, ya ngg’?? eh ternyata-ternyata, disekolah rame banget. Jadinya pak Satpam, Paman Suroso enggak kesepian lagi sendirian di sekolah. Di sekolah ada Eka’(a5) yang juga lg buat blog kelasnya, teman-teman kosnya Abid yang ternyata juga disitu nonton Opera Van Java,krikitiww, Pak Udin dan Pak Rival yang juga lagi sibuk mempersiapkan pertandingan basket buat hari Kamis22-okt, dan juga yang sangat mengejutkan, ada Mas Eko, teknisi computer yang memang sudah dipersiapkan Pak Gito untuk untuk membantu siswa mngatasi problem komputernya. Dengan adanya Mas Eko, Alhamdulillah akhirnya si laptop bisa connect lewat local connection yang notabene koneksinya lumayan capat coy, 100Mbps. Akhirnya mata pun tak kuat lagi menahan kantuk yang begitu sangat terasa, pulang ke kos pun jam 22.00 WIB. Walaupun begitu, perjuangan membuat blog berhenti. Semoga besok pada penilaian blog, ia3team dapat menjadi juaranya. Amin,,,,, Semangat-semangat!!!!! Mohon doa dari teman-teman ya…..

Comments (3)

oke

ia3team harus semangat!!

Wah iku Ganda yo??

Posting Komentar